CSR adalah cara kami mengintegrasikan kepedulian sosial dalam perusahaan secara transparan dan akuntabel.

Membantu belajar dengan lebih baik melalui tidur malam yang nyaman

Sabtu, 4 Juni 2016



 

CSR bersama Yayasan Bina Mandiri

Duta Abadi Primantara (DAP) selaku perusahaan induk dari King Koil®, Serta®, Tempur®, dan Florence, selalu berusaha untuk bisa membantu dan berbagi berkat kepada masyarakat sebagai bagian dari program CSR-nya. Selama bertahun-tahun, DAP telah membantu banyak masyarakat dalam setiap kebutuhan mereka, dan menyumbangkan banyak matras kepada berbagai lapisan masyarakat dan yayasan.

Saat ini DAP mendapat kesempatan untuk kembali berpartisipasi dalam menyumbangkan kepada orang-orang yang kurang beruntung bekerjasama dengan Yayasan Bina Mandiri Indonesia. Yayasan Bina Mandiri Indonesia adalah sebuah organisasi nirlaba yang bergerak dalam bidang pendidikan sekolah Taman Kanak Kanak khusus bagi anak-anak masyarakat prasejahtera.

Dengan harapan dapat mengoptimalkan aktivitas belajar yang baik, DAP menyumbangkan sebanyak 176 matras lipat untuk 108 keluarga kurang beruntung di berbagai daerah di Jakarta, Indonesia. 176 matras lipat tersebut diberikan melalui tiga tahap untuk memudahkan mengatur penyebaran matras dengan baik.

Setiap matras diterima dengan senang hati dan telah membantu banyak keluarga terutama anak-anak yang bersekolah di yayasan ini untuk memiliki tidur yang lebih baik dan sehat.
DAP akan terus memberikan kontribusi kepada masyarakat, karena setiap orang berhak untuk mendapatkan tidur malam yang baik.